Resep Masakan Semur Tahu - Resep olahan tahu banyak sekali ragamnya. Selain enak, tahu mudah didapat dan harganya murah. Menjadi pilihan favorit resep masakan ibu-ibu dirumah untuk mengirit anggaran rumah tangga. Berikut ini resep semur tahu telur yang bisa anda coba dirumah. Cara membuatnya tidak terlalu sulit, bahan yang digunakan juga mudah didapat.
- 4 buah tahu besar, hancurkan hingga halus
- 1 butir telur ayam/ telur bebek, kocok
- 2 buah tomat, iris- iris
- 2 sdm kecap manis
- 1 bungkus bubuk kaldu ayam atau bubuk kaldu sapi
- 5 butir bawang merah, iris halus kemudian goreng
- 1/4 sdt lada halus
- Garam, minyak goreng secukupnya
- Campur tahu dan telur yang sudah dikocok, tambahkan bubuk kaldu ayam atau sapi 1/4 bagian dan aduk- aduk hingga rata.
- Bentuk adoonan menjadi bulatan- bulatan, kemudian goreng dalam minyak panas.
- Tumis bumbu dan tambahkan 3/4 liter air.
- Masukkan bulatan- bulatan tahu yang sudah digoreng. Tambahkan tomat, kecap manis, sisa bubuk kaldu ayam atau sapi. Diamkan hingga matang. Angkat.
- Siapkan piring atau mangkok. Masukkan semur tahu dan taburi bawang goreng di atasnya.
- Jika tidak suka memakai telur, Iris tahu bentuk kotak kemudian goreng.
Sumber: resepmasakanindonesia.info