Bakso Cumi Goreng
Resep Masakan Bakso Cumi Goreng -
Bahan Bakso Cumi Goreng : - 500 gram cumi yang sudah dibuang kepala dan bagian dalamnya, dipotong kecil
- 1 butir telur
- 50 gram tepung terigu
- 25 gram tepung maizena
- 30 gram sagu tani
- 100 gram cumi yang sudah dibuang kepala dan bagian dalamnya, dicincang halus
- 2 helai daun bawang, diiris halus
- Minyak secukupnya, untuk menggoreng
Bumbu :- 3 siung bawang putih
- 1 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh minyak wijen
- 1 sendok makan kecap asin
- 1 sendok makan garam
- 1/4 sendok teh penyedap rasa
- 1 sendok teh gula putih
Cara membuat Bakso Cumi Goreng :- Campur cumi yang sudah dipotong, telur dan bumbu, lalu haluskan menggunakan Food Processor. Masukkan tepung terigu, tepung maizena, dan sagu tani sedikit-sedikit sambil terus diaduk hingga tercampur rata.
- Tuangkan adonan ke dalam mangkuk kaca, tambahkan cumi cincang dan daun bawang, aduk rata. Ambil satu sendok teh adonan, bulatkan dengan bantuan dua buah sendok. Masukkan bakso yang terbentuk ke dalam air yang sedang mendidih.
- Biarkan hingga terapung, angkat, tiriskan, dan dinginkan. Goreng bakso cumi hingga kuning kecokelatan, angkat, tiriskan. Sajikan bakso cumi goreng dengan saus tomat dan sambal botol.